Konfigurasi DNS Server di Debian 6

          Kali ini saya akan mengonfigurasi DNS Server, sebenarnya ini juga termasuk mengonfigurasi web server, karena web server tidak ditekankan disini maka saya anggap hanya mengonfigurasi DNS Server. Sebenarnya masih banyak modifikasi konfigurasi dari DNS Server seperti multi doamin, tetapi kali ini saya hanya mengonfigurasi dasar-dasarnya saja.



  1)      Buka linux debian dan masuk sebagai root.

  2)      Buat settingan nano /etc/network/interfaces seperti gambar.


3)      Dan settingan nano /etc/resolv.conf seperti gambar.

4)      Pastikan kamu telah memasukkan cd-rom debian 6. Setelah itu ketikkan apt-get install bind9.

5)      Setelah itu install juga apache dengan mengetikkan perintah apt-get install apache2.

6)      Setelah itu masuk ke direktori bind dengan cara cd /etc/bind/. Lalu copy db.local menjadi db.jihadt dengan cara cp db.local db.jihadt dan copy db.127 menjadi db.16 dengan perintah cp db.127 db.16  

7)      Lalu edit db.jihadt menjadi seperti yang ada di gambar dengan perintah nano db.jihadt

8)      Edit db.16 dengan cara nano db.16 , dan ubah seperti di gambar.

9)      Kemudian edit nano named.conf.default-zones , blok zone “localhost” { dengan cara ctrl+6 sampai di file “/etc/bind/db.127”; }; lalu copy dengan cara alt+6 . lalu pastekan pada text yang pada tempat yang paling bawah dengan cara ctrl+u . Dan edit seperti yang ada di gambar.

10)  Lalu restart bind9 dengan perintah /etc/init.d/bind9 restart .

11)  Lalu cek dns apakah sudah berhasil dengan perintah dig jihadt.tkj . apabila berhasil maka tampilannya akan sama dengan gambar.

12)  Setelah itu bukalah xp yang ada di virtual box. Pembuktiannya apakah dns berhasil adalah dengan cara membuka internet explorer ketikkan pada address jihadt.tkj . Apabila berhasil maka akan sama dengan yang ada di gambar.

Post a Comment

0 Comments